Dua Tim MAN 7 Jombang Raih Bronze Medal di Ajang International Competition Base on Innovation Development

Jombang, 16 Juli 2024 – MAN 7 Jombang kembali mengukir prestasi membanggakan di kancah internasional. Dua tim dari MAN 7 berhasil meraih medali perunggu dalam ajang International Competition Base on Innovation Development “Global Youth Innovators Competition (GYIC) yang diselenggarakan oleh Exalter Studen di Semarang. Kompetisi ini diikuti oleh berbagai kalangan kampus perguruan tinggi hingga sekolah menengah atas baik online maupun offline. Tim pertama bernama WIDYATMAKA yang beranggotakan Sekar Cahaya Ramadhani, Dian Rosita Hadinigsih, Rahmad Agung Winardi, Ari Dwi Supriadi berhasil meraih medali perunggu dengan proyek mereka yang berjudul “Jombang Pride: Integration and Digitalization of Historical Tourism at Pucangan”. Proyek ini menawarkan solusi inovatif dalam mengembangkan potensi wisata yang ada di kawasan Gunung Pucangan.

Tim kedua bernawa NAWASENA yang terdiri dari Dina Rosita Hadiningsih dan Elvaretta Aqilatul Fitri juga meraih medali perunggu dengan proyek mereka yang berjudul “Building Cultural Awarness: Expansion and Inoovation of Local Culture in Bumi Made as an Effort to Introduce Ancestral Heritage”. Proyek ini fokus pada pengembangan kebudayaan lokal di kawasan Sendang Made Jombang. Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi para siswa, serta bimbingan penuh dari guru pembimbing Siti Muslihatul Mukaromah, S.Hum. Kepala MAN 7 Jombang, Masrukhin, M.PdI mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi ini. “Kami sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh para siswa kami. Ini menunjukkan bahwa MAN 7 Jombang mampu bersaing di kancah internasional,” ujarnya. Kepala Madrasahpun berharap prestasi ini dapat memotivasi siswa lain untuk terus berinovasi dan berprestasi. “Semoga prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi siswa lain untuk terus berinovasi dan berprestasi di berbagai bidang,” tambahnya. Prestasi ini semakin mengharumkan nama MAN 7 Jombang di kancah dunia. Hal ini seirama dengan jargon MAN 7 Jombang Maju, Bermutu, Mendunia. (Hms)

Bagikan :

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp

Artikel Lainnya

C DEPAN
MAJALAH MAN 7 JOMBANG EDISI KE 2
Pengumuman Kelulusan Kelas XII Tahun Pelajaran 2024/2025 MAN 7 JOMBANG
Assalamualaikum Wr. Wb. Dengan mengucap syukur Alhamdulillah k...
Asah Skill Conversation di Wisata Budaya Candi Prambanan
Kab. Jombang (MAN 7) – Kunjungan siswa kelas XI MAN 7 Jo...
Semangat Hardiknas di MAN 7 Jombang, Semangat Guru Menginspirasi
Kab. Jombang (MAN 7) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 7 Jombang ...
Siswa Kelas 12 MAN 7 Jombang Ikuti Munaqosyah Tahfidzul Quran
Kab. Jombang (MAN 7) – Sebanyak 11 siswa kelas 12 MAN 7 Jomban...
Siswa Kelas XI MAN 7 Jombang Padukan Ilmu dan Budaya dalam Study Campus ke UIN Sunan Kalijaga dan...
Kab. Jombang (MAN 7) – Siswa kelas XI MAN 7 Jombang melaksanak...

Download App Sekolah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman