Jombang (MAN 7) – Siswa-siswi MAN 7 Jombang kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang English – Mathematics Olympiad and Singing Contest 2025. Acara ini diselenggarakan oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris – Matematika MAN se-Kabupaten Jombang bekerja sama dengan Universitas Hasyim Asy’ari pada hari Kamis, 30 Januari 2025.
Dalam kompetisi yang ketat ini, siswa-siswi MAN 7 Jombang berhasil meraih beberapa medali:
Olimpiade Matematika:
- Adelia Dini Safutri (XII IPA 1) – Juara 2
- Muhammad Ferdian Firdaus (XII IPA 2) – Juara Harapan 1 jenjang kls XII
- Achmad Sulthon (XI A) – Juara Harapan 1 jenjang kls XI
Olimpiade Bahasa Inggris: - Sherica Anugrah Hati (XI E) – juara harapan 1
- Elvareta Aqilatul Fitri (XII IPA 1) – Juara Harapan 2
Prestasi ini disambut gembira oleh seluruh civitas akademika MAN 7 Jombang. Kepala MAN 7 Jombang, Masrukhin M.PdI, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian siswa-siswinya. Beliau berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk terus bersemangat meraih prestasi di berbagai bidang.
“Kami sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh siswa-siswi kami. Ini adalah bukti bahwa dengan kerja keras dan semangat belajar yang tinggi, kita bisa meraih hasil yang optimal,” ujar Masrukhin.
Program ini bertujuan untuk memotivasi para siswa agar memiliki mental juara dan berani bersaing di berbagai ajang kompetisi.
Keberhasilan siswa MAN 7 Jombang ini tentu tidak lepas dari dukungan dan bimbingan para guru yang selalu berdedikasi dalam memberikan ilmu kepada para siswa. Semoga prestasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan di masa yang akan datang.




